Karya Tulis Ilmiah



GAMBARAN TINGKAT KEMANDIRIAN IBU DALAM MERAWAT BAYINYA PADA PERIODE LETTING GO DI BPS RIRIN RESTATI, A.Md, Keb BULULAWANG – MALANG

Prodi : POLTEKKES KEMENKES MALANG PRODI DIII KEBIDANAN
Pengarang : KIKI INDRAWATI FENISITA
Dosen Pembimbing : Pembimbing I. Pratiwi, B.Sc. S.Pd, M.Biomed. Pembimbing II. Sri Rahayu, S.Kep. Ns, M.Kes
Klasifikasi/Subjek : , merawat bayi
Penerbitan : , Malang: 2013.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : PUSAT-33-A-
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Fenisita, Kiki Indrawati, 2013. “Gambaran Tingkat Kemandirian Ibu Dalam Merawat Bayinya pada Periode Letting Go di BPS Ririn Restati Amd, Keb Bululawang – Malang”. Karya Tulis Ilmiah Program Studi DIII Kebidanan Malang Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang. Pembimbing I. Pratiwi, B.Sc. S.Pd, M.Biomed. Pembimbing II. Sri Rahayu, S.Kep. Ns, M.Kes Kemandirian ibu dalam merawat bayinya tidak hanya pada kemandirian fisik namun terdapat empat aspek kemandirian yaitu aspek emosi, aspek ekonomi, aspek intelektual, dan aspek sosial. Pada periode letting go kebanyakan masih ada ibu yang belum mandiri dalam merawat bayinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kemandirian ibu dalam merawat bayinya pada periode letting go (postpartum hari ke-10) di BPS Ririn Restati Amd, Keb Bululawang – Malang pada Bulan Mei – Juni 2013. Metode penelitian desain deskriptif dengan pendekatan cross sectional, dimana populasinya sebanyak 20 orang dengan teknik purposive sampling sehingga jumlah sampel sebanyak 20 responden. Instrument penelitian menggunakan kusioner. Adapun hasilnya adalah tingkat kemandirian ibu dalam aspek emosi sebanyak 55% tidak mandiri, aspek ekonomi 55% tidak mandiri, aspek intelektual 50% mandiri dan aspek sosial 55% mandiri. Kesimpulan dari penelitian ini adalah 55% dikategorikan tidak mandiri dalam merawat bayinya pada periode letting go. Berdasarkan hasil penelitian, hendaknya ibu postpartum lebih meningkatkan kemandiriannya yaitu dengan menabung untuk persiapan perawatan bayi, mengatur jarak anak untuk mematangkan emosinya dalam merawat bayi, lebih aktif dalam mendapatkan penyuluhan atau informasi tentang perawatan bayi dan banyak belajar dari orang yang lebih berpengalaman dalam merawat bayinya. Kata kunci : kemandirian, letting go, merawat bayi



Lampiran